Senin, 27 April 2020

Pengertian Radiasi Serta Kegunaan dan Jenisnya

Mas Sugeng
Apa yang dimaksud dengan radiasi ? Pengertian radiasi bisa juga diartikan suatu bentuk energi yang dipancarkan berbentuk partikel-partikel ataupun gelombang. Contohnya saja pada laut yang tenang terdapat perahu, ketika ada ombak datang yang disebabkan oleh angin laut yang berhembus kencang kemudian ketika mencapai perahu maka secara tidak langsung perahu akan terangkat naik keatas, itulah yang disebut radiasi gelombang. Pengertian Radiasi elektromagnetik adalah jenis radiasi yang tidak memiliki massa 

Beberapa Jenis Radiasi

Jenis radiasi banyak macamnya dan setiap jenis radiasi tentunya mempunyai panjang gelombang yang berbeda. Radiasi sendiri dapat dibagi menjadi radiasi yang berjenis elektromagnetik dan radiasi partikel.

Pengertian Radiasi elektromagnetik adalah jenis radiasi yang tidak memiliki massa. Radiasi elektromagnetik terdiri beberapa gelombang seperti gelombang radio, gelombang mikro, inframerah, cahaya tampak, sinar-X, sinar gamma dan sinar kosmik.

Sedangkan untuk pengertian jenis Radiasi partikel adalah radiasi yang berbentuk partikel yang memiliki massa, misalnya partikel neutron, beta dan alfa.

Jika radiasi yang terdapat muatan listrik dapat dibagi menjadi radiasi pengion dan radiasi non-pengion.

Apa yang dimaksud dengan Radiasi Pengion ?

Radiasi Pengion adalah radiasi yang jika berbenturan atau menabrak sesuatu akan menghasilkan suatu partikel yang bermuatan listrik yang kemudian kita sebut ion. Jika ada suatu peristiwa terjadinya ion maka hal tersebut dinamakan ionisasi. Radiasi atom dan radiasi nuklir disebut juga sebagai radiasi pengion.

Sebutkan contoh radiasi yang termasuk pengion ?

  • Sinar Gamma 
  • Sinar-X 
  • Sinar Kosmik 
  • Partikel Alfa 
  • Partikel Neutron 
  • Partikel Beta 

Sebutkan jenis radiasi non-pengion ? (yang tidak dapat menimbulkan ionisasi)

  • Gelombang Mikro 
  • Gelombang Radio 
  • Cahaya Tampak 
  • Ultraviolet 
  • Infra Merah 
Sebutkan apa saja kegunaan radiasi dari segi aspek ilmu pengetahuan ?

1. Sistem Komunikasi

  • Radiasi yang berbentuk elektromagnetik digunakan dalam sistem komunikasi. Variasi intensitas radiasi yang berupa perubahan suara, gambar, atau informasi data lainnya yang sedang dikirim melalui gelombang radio atau mikro. 

2. Ilmu Kedokteran

  • Zat yang berbentuk radiokatif digunakan untuk meng-diagnosis, penelitian serta pengobatan. Contohnya pada alat yang menghasilkan Sinar-X dapat menganalisa atau menemukan tulang yang rusak dan menemukan kanker dalam tubuh manusia. 
  • Selain itu zat radioaktif yang disuntikkan dapat menemukan penyakit tertentu melalui substandi tubuh. Dalam terapi radiasi internal, zat radioaktif disuntikkan dalam tubuh untuk membunuh sel-sel tumor yang tumbuh ataupun yang sedang berkembang. 

3. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

  • Penelitian menggunakan atom radioaktif untuk menentukan usia bahan yang menjadi bagian dari organisme hidup. 
  • Dengan mengukur jumlah karbon radioaktif akan mengetahui usia bahan atau disebut penanggalan radiokarbon. 
  • Atom radioaktif juga dapat dikatakan sebagai atom pelacak untuk menindetifikasi jalur yang dilalui oleh polutan didalam lingkungan. 

Apa saja dampak Radiasi bagi kelangsungan hidup Manusia ?

Jika radiasi berinteraksi maka dapat mengionisasi atau meng-eksitasi atom. Jika proses ionisasi terjadi maka radiasi akan kehilangan sebagian energinya. Energi radiasi yang hilang akan menyebabkan naiknya atau peningkatan temperatur (panas) pada bahan (atom) yang sudah berinteraksi dengan radiasi tersebut. Dan dampaknya akan mengakibatkan efek biologis yang dapat merugikan karena adanya perubahan kimiawi.

Perlu diketahui radiasi juga dapat digunakan untuk menentukan komposisi bahan dalam proses yang disebut analisis aktivasi neutron. Dalam proses ini, para ilmuwan membombardir contoh zat dengan partikel yang disebut neutron. Beberapa atom dalam sampel akan menyerap neutron yang kemudian menjadi radioaktif. Para ilmuwan juga memungkinkan dapat mengidentifikasi elemen-elemen dalam sampel dengan mempelajari radiasi yang telah dilepaskan.